5 Manfaat Buah Duku Bagi Kesehatan, Salah Satunya Sangat Tak Terduga

Referensinews.com – Tubuh membutuhkan berbagai nutrisi seperti makronutrien, mineral, dan antioksidan.

Ternyata, sejumlah nutrisi penting tersebut bisa didapat dari buah duku, yang dikenal dengan nama latin Lansium parasiticum.

Artinya, makan buah duku juga memiliki banyak manfaat kesehatan.

Berikut ini, redaksi Referensinews.com mengumpulkan berbagai manfaat buah duku untuk kesehatan:

1. Pengendalian Diabetes Tipe 2

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa kandungan dalam kulit buah duku memiliki kemampuan untuk menghambat α-glukosidase, yakni enzim yang memecah karbohidrat menjadi gula.

Hal itu menyebabkan setelah makan, kadar gula darah orang dengan diabetes tipe 2 tidak langsung meningkat.

Karena penelitian ini baru dilakukan terhadap hewan, penelitian lebih lanjut diperlukan untuk memastikan bahwa itu bermanfaat bagi manusia.

Baca Juga:  Warning! Ganti Spons Cuci Piring Tiga Pekan Sekali, Ini Bahaya Bagi Kesehatan Bila Tidak Dilakukan

2. Meningkatkan Energi dan Memelihara Sistem Saraf

Buah duku dapat membantu mengubah karbohidrat menjadi energi dan menjaga sistem saraf berjalan lancar.

Hal ini karena buah duku mengandung beragam jenis vitamin B, seperti thiamin, riboflavin, dan niasin.

3. Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Selain vitamin B, buah duku juga mengandung vitamin C. Manfaat vitamin C yang terkandung dalam buah ini dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu mencerna lemak tubuh.

Jika Anda sedang menjalani diet, buah ini bisa jadi pengganti camilan makanan manis. Apalagi, serat yang terkandung di dalamnya juga dapat membuat Anda kenyang lebih lama.

4. Obat Anti Malaria

Selain dagingnya, ternyata biji buah duku juga bermanfaat untuk kesehatan, yakni sebagai obat anti malaria.

Baca Juga:  Muncul Wacana Penggantian Susu dengan Daun Kelor Pada Program MBG, Begini Kata Ahli Gizi

Penelitian terhadap biji duku sebagai obat malaria telah dilakukan oleh beberapa ahli dari Thailand dan Inggris yang diterbitkan dalam jurnal Phytochemistry.

Dari penelitian tersebut ditemukan hasil bahwa ekstrak biji duku dapat dimanfaatkan untuk mengobati penyakit malaria falciparum. Penyakit malaria yang satu ini merupakan jenis yang paling berbahaya.

5. Mencegah Kanker

Daun buah duku juga dapat mencegah perkembangbiakan sel kanker pada tubuh yang tentunya sangat tak terduga bagi sebagian besar orang.

Dari penelitian yang dilakukan oleh para ahli farmasi dari Kyoto Pharmaceutical University, Jepang yang menyebutkan bahwa daun buah duku memiliki kandungan anti mutagenik.

Komentar