Referensinews.com – Kabar mengejutkan dari dari pedangdut Lesti Kejora. Tiba-tiba, beredar kabar Lesti hamil, bahkan sebelum menikah.
Spekulasi itu muncul setelah perutnya terlihat membuncit.
Ustaz Maulana yang hadir di acara tasyakuran pernikahan Lesti dan Rizky Billar pun buka suara.
“Jadi kalau mau tau hamil atau tidak tadi saya sempat tanya, tapi nggak dijawab, haha,” ungkap Ustaz Maulana ditemui di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Minggu (29/8/2021), seperti dilansir Suara.com.
Ustaz Maulana mengaku di acara tersebut hanya bertugas mengisi doa dan tausyiah. Tak dipungkiri salah satu yang dibahas adalah soal momongan.
“Betul tadi salah satunya saya doa soal momongan, tapi mau tanya hamil atau tidak, saya tadi sempat tapi langsung set (nggak jadi). Takut tersinggung, karena (anak) itu rezeki dari Allah” bebernya.
“Tapi saya rasa tunggu jawaban dari mereka, nggak enak aku,” sambungnya lagi.
Disinggung soal kabar Lesti Kejora dan Rizky Billar yang lebih dulu nikah siri sebelum resmi menikah, ustaz Maulana pun enggan berkomentar. Ia merasa bukan ranahnya bicara terkait rumah tangga orang.
“Mohon maaf saya tidak ada ranah di situ jadi saya cuma tausyiah,” tuturnya.
Lebih lanjut, Ustaz Maulana menjabarkan acara yang berlangsung di kawasan Dharmawangsa itu. Dalam acara yang kabarnya hanya hadir 20 orang itu, Ustaz Maulana mendapat mandat mengisi tausyiah. Protokol kesehatan yang cukup ketat.
“Acara hari ini bentuk kesyukuran saja. Jumlah tamunya cuma 20 orang, jadi begitu ada tamu lain masuk, yang duluan pulang. Saya sendiri mengisi doa saja tadi sama tausyiah sedikit yang nggak terlalu formil,” terang Ustaz Maulana.
Sebelumnya, dugaan Lesti Kejora sudah hamil beredar ketika Lesti Kejora menggelar acara siraman. Saat itu, warganet beberapa salah fokus dan menduga sang pedangdut sudah hamil karena perutnya yang buncit. (rn1)
Komentar