Pasca Lulus S2, Maudy Ayunda Kini Rilis Lagu Patah Hati

RN_Jakarta – Banyak tandatanya muncul setelah Maudy Ayunda menyelasaikan kuliah S2 di Stanford University. Dan, kini mulai terjawab. Ternyata, wanita kelahiran Jakarta, 19 Desember 1994 ini hendak mengejar impiannya yang lain.

Ya, Maudy baru-baru ini merilis lagu single kedua yang berjudul Not For Us. Single ini melengkapi mini album The Hidden Tapes: Vol.1 yang akan diluncurkan. Sebelumnya, Maudy telah mengeluarkan single pertama berjudul Don’t Know Why.

Maudy menceritakan, lagu Not For Us  bercerita tentang seseorang yang menjalani hubungan yang dijalaninya tak berjalan sesuai harapan –tidak akan berlangsung selamanya.

“Yang membedakan lagu ini dari yang pernah aku buat adalah, perempuan yang menerima dan menegur, dan empowered,” kata Maudy dalam siaran persnya, sebagaimana dilansir isptimes.com, Jumat (27/8)

Baca Juga:  DPRD Bandar Lampung Gelar Paripurna Pembentukan Dua Panitia Khusus Pengawasan Tindak Lanjut LHP BPK RI

Meski lagunya berkisah tentang ekspresi patah hati, Maudy tidak ingin menampilkan kesedihan yang berlarut. Senada dengan pesan yang ingin ia sampaikan dalam Don’t Know Why.

Dalam lagunya Maudy berpesan kepada perempuan yang ditinggalkan oleh kekasihnya agar tetap semangat. Ingat, bahwa patah hati bukan sebuah akhir melainkan awal yang baru.

“Jadi, bukan cerita tentang perempuan yang diputusin terus nangis. Atau perempuan yang nggak berdaya dalam situasi kegalauan. Perlu ditanamkan bahwa patah hati itu bukan akhir dari segalanya, melainkan represent new beginnings,” tukas Maudy. (rn1)

Komentar